4 DAUN YANG SERING DIMANFAATKAN SEBAGAI PENYEDAP RASA ATAU BUMBU DIMASAKAN TRADISIONAL INDONESIA

Beberapa Daun Yang Biasa Digunakan Sebagai Penyedap Masakan

Indonesia memang pantas jika diberi julukan sebagai surga dunia. Kekayaan alam yang berupa flora dan fauna serta kelebihan dari sektor non hayati seperti tanah yang subur menjadikannya cocok disebut sebagai surga. Diantara banyaknya kekayaan sumber daya alam hayati terdapat tanaman yang dimanfaatkan oleh penduduk untuk penyedap masakan tradisional. Daun menjadi salah satu dari sekian banyaknya penyedap rasa alami yang ada dan digunakan masyarakat Indonesia hingga kini. Berikut 5 Daun Yang Sering Dimanfaatkan Sebagai Penyedap Rasa Atau Bumbu Dimasakan Tradisional Indonesia:

Daun Salam

Daun salam menjadi salah satu jenis daun yang familiar bagi masyarakat Indonesia sebagai penyedap masakan, daun ini biasanya digunakan pada masakan opor.

Daun Jeruk Purut

Sumber Gambar : https://dinpertanpangan.demakkab.go.id/?p=3357

Daun Jeruk menjadi salah satu daun yang sering dicampurkan pada masakan tradisional Indonesia. Jenis jeruk yang dimanfaatkan daunnya adalah jeruk purut. Jeruk ini memiliki daun yang beraroma tajam seperti halnya jenis jeruk lainnya. Biasanya daun jeruk purut digunakan untuk sambal atau juga membuat peyek.

Daun Pandan

Daun Yang Dimanfaatkan Sebagai Penyedap
Sumber Gambar : http://plumbungankel.sragenkab.go.id/?p=128

Tanaman pandan juga menjadi salah satu tanaman yang bagian daunnya digunakan untuk penyedap rasa masakan. Tumbuhan ini daunnya biasa digunakan untuk menambah aroma pada nasi atau juga pada santan minuman tradisional seperti dawet, cintau atau kolak.

Daun Singkil

Daun singkil mungkin ada yang tidak mengetahui bentuk dan manfaat yang bisa diambil. Anda dapat mencari contoh bagaimana bentuk daun ini di Internet. Dan salah satu pemanfaatan dari tanaman ini adalah untuk salah satu bumbu penyedap pada masakan berkuah dengan ikan.


Demikian penjelasan singkat tentang “4 Daun Yang Sering Dimanfaatkan Sebagai Penyedap Rasa Atau Bumbu Dimasakan Tradisional Indonesia“. Selain daun-daun tersebut, terdapat juga jenis daun lain yang biasa dijadikan penyedap makanan oleh masyarakat di Indonesia. Mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekurangan dalam penulisan atau Informasi ! Terima Kasih !

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *